Showing posts with label browser. Show all posts
Showing posts with label browser. Show all posts

Beda alamat HTTP dan HTTPS di browser ?

Apa beda alamat HTTP dan HTTPS di browser ?. Sobat Dunia android, Sering kita jumpai alamat-alamat awalan dalam penulisan tujuan website diawali dengan awalan http atau https. Apa sebenarnya beda dari kata 's' dibelakang awalan alamat itu ?. dan apa pula efek penggunaannya ?. Dunia android akan mengulasnya untuk anda bagi pecinta Browsing di dunia maya. 

Ilustrasi Https

Https atau Hypertext transfer protocol Secure merupakan protokol komunikasi dari www ( world wide web ). Dimana kita bisa lihat apabila memasuki alamat tertentu walaupun kita tidak menyertakan tulisan 'http:// ' didepannya masih tetap bisa terbuka alamat web tersebut. karena http merupakan protokol sambungan antara browser (peramban) dengan server web yang dituju. suatu contoh, kita mengetikkan alamat 'facebook.com' di browser, maka setelah kita enter dan mulai masuk ke web facebook tertera didalam kotak isian alamat terpampang jelas awalannya yaitu 'https://' bukan 'http://' . mengapa demikian ?, untuk menjawabnya saya jabarkan di bawah ini.

1. dengan memasuki alamat suatu website dengan awalan 'https' maka akan dilakukan autentifikasi data yang aman antara pengguna browser dengan server tujuan.

2. Https akan memperkecil kemungkinan penyerang browser pengguna untuk membobol, mencuri maupun memata-matai data yang sedang dilakukan antara pengguna dengan server tujuan.

3. Dengan alamat awalan https sebuah server akan menjamin keamanan komunikasi antara server dan pengguna browser. Dimana lintas datanya telah dilakukan enkripsi atau penyandian sedemikian rupa.

4. Namun ada sedikit beda kecepatan transfer data antara http dan https. pengalamatan dengan mode aman https akan melalui serangkaian proses autentifikasi user dengan server dan akan memakan waktu loading data yang sedikit lebih lama dibanding protokol http.


Dari uraian diatas apakah memang https bisa sepenuhnya aman ?. tentu jawabannya belum aman sepenuhnya. karena para cracker atau penyusup data bisa melakukan aksinya tanpa mengganggu pengguna browser tapi melalui server penyedia. Para pembobol akan melakukan aksinya langsung ke server tujuan dikarenakan dengan mode aman https para pembobol data akan kesulitan untuk mengurai enkripsi data langsung ke browser pengguna.

Semoga sedikit ulasan tentang beda http dan https diatas bisa menambah wawasan kita tentang dunia browser. semoga bermanfaat.
Read more

Ubah Tampilan Youtube Mobile jadi Desktop di Browser HP

Mengakses youtube via smartphone sudah menjadi suatu yang jamak dilakukan saat ini bagi sebagian pengguna teknologi gadget yang semakin canggih. Apalagi dukungan akses 3G sampai akses 4G yang semakin membuat akses data dari server youtube semakin mulus tanpa hambatan sedikitpun. Berbicara mengenai Youtube yang dibuka melalui aplikasi Browser di android memang akan sedikit berbeda dengan tampilan ketika dibuka dengan aplikasi khusus youtube di smartphone. Bagi sebagian pengguna, melakukan akses youtube via aplikasi web browser memang memiliki beberapa fitur yang tidak bisa dijumpai di aplikasi khusus untuk selular. Ada beberapa menu yang tidak bisa didapati ketika pengguna membuka aplikasi khusus youtube for smartphone.

Ketika pengguna pertama kali ingin membuka youtube di browser smartphone, pengguna akan melihat tampilan awal ketika halaman utama terbuka akan dibawa ke tampilan mobile. Pengguna dapat mengubah settingan tampilan tersebut ke dalam versi web atau desktop dengan langkah mudah. Tampilan youtube versi desktop nantinya akan nampak persis ketika anda seddang berselancar di browser Komputer atau PC.

Nah, Bagi sobat semua yang ingin berselancar di situs youtube menggunakan browser smartphone dan ingin mengubahnya menjadi tampilan desktop silahkan ikuti tutorialnya di bawah ini.

1. Buka browser di samrtphone, Kali ini Admin memakai browser chrome for android sebagai contoh.

2. Buka situs youtube di browser yang terbuka tersebut, tunggu sampai loading halaman sempurna.

youtube browser


3. Setelah halaman yiutube terbuka secara sempurna silahkan klik tanda menu padda pojok kanan atas ( tanda titik 3)

4. Akan muncul opsi dilayar ponsel, pilih opsi 'Desktop', akan ada notifikasi tindakan menggunakan apa youtube akan dibuka selanjutnya, silahkan pilih browserr yang ingin digunakan dan pilih opsi 'selalu'.

youtube desktop

5. Seketika itu pula halaman akan melakukan refresh page dan tampilan akan berubah dari versi mobile ke versi desktop layaknya di PC.

Dengan cara mudah diatas sobat semua pengguna youtube akan melihat tampilan versi desktop ketika anda berselancar via browser di smartphone miliknya. Semoga tutorial diatas bermanfaat. Simak pula tutorial menarik lainnya seputar Android di berbagai tajuk artikel di bawah postingan ini. Terima kasih.
Read more

Cara screen shot di UC Browser

Kali ini dunia android akan menyajikan cara screen shot di UC browser. Dengan menggunakan fitur add-on bawaan browser itu sendiri. Jadi untuk mengambil image atau tampilan yang kita inginkan ketika kita sedang melakukan browsing sobat tidak perlu bingung membingkai tampilan yang ingin di simpan di memori. Bagaimana cara screen shot di UC Browser? yuk ikuti cara mudahnya di bawah ini.

1. Buka halaman situs yang ingin sobat ambil sebagian image-nya, contoh di bawah ini saya ingin megambil sebagian gambar kartun marsha di website dengan selera cutting atau potongan image sesuai keinginan saya.

2. setelah website terbuka sempurna sentuh tombol pilihan dan cari menu add-on. setelah masuk ke menu add-on silahkan sobat cari menu screen shoot. contoh  tombol menu add-on tampak seperti gambar dibawah.


3. setelah kita klik menu screen shot, sobat akan melihat garis batas yang bisa di besar kecilkan. silahkan ukur tampilan yang ingin kita potong. Setelah sesuai klik tombol 'Cut' di samping kiri bawah. 


4. setelah tampilan layar terpotong menurut selera sobat kemudian klik tombol simpan. Sampai disitu image sudah tersimpan di HP sobat. 

Semoga tips dan cara screen shot di UC browser diatas bisa bermanfaat bagi sobat dunia android. selamat mencoba.
Read more